Kolaborasi KKN UNEJ 272 dengan Komunitas AOI Menyejahterakan Anak Petani Tembakau

  • Jul 25, 2024
  • by JMC
  • Ekonomi & Sosial

Jokarto, KIM JMC - Kegiatan kelas membaca yang diadakan oleh komunitas Alliance One International (AOI) bersama mahasiswa KKN 272 Universitas Jember (UNEJ), yang bekerja sama dengan pihak pengelola wisata pemandian Sumber Takir pada tanggal 24 Juli 2024 berjalan sukses.

Acara ini merupakan pertemuan perdana komunitas AOI dengan anak buruh dan petani tembakau di Desa Jokarto. Acara ini bertujuan untuk melihat kemampuan membaca dari anak- anak tersebut. Mereka mengikuti serangkaian kegiatan mulai dari berjalan Bersama menunju pemandian Sumber Takir, dilanjutkan membaca dan bercerita, dan diakhiri dengan permainan yang menyenangkan.

Dalam sambutannya, pihak AOI dan perwakilan mahasiswa KKN 272 UNEJ menyampaikan bahwa kegiatan ini bukan hanya sekedar untuk hiburan semata, melainkan sebagai wujud nyata komitmen komunitas AOI untuk mengarahkan anak-anak untuk mengetahui hak dan kewajiban sebagai anak sesuai dengan usianya.

Andi, salah anak merasa gembira dengan kegiatan tersebut, “Kegiatannya seru dan menyenangkan karena dari kakak-kakak KKN mengajak kita belajar dan bermain Bersama” ujarnya saat dilokasi kegiatan.

Mereka mengharapkan kegiatan ini dapat berlangsung secara berkelanjutan, sehingga dapat meningkatkan keinginan belajar anak-anak serta memberikan dampak positif yang lebih luar bagi buruh dan petani tembakau di Jokarto.

Acara ditutup dengan pembagian hadiah kepada para anak-anak dan dilanjutkan dengan berenang bersama di pemandian Sumber Takir.